MEMBUAT WAJAH GLOWING SEPERTI REMBULAN
Sekarang ini banyak sekali orang-orang yang ingin berwajah glowing hingga tampak bersinar, yang mana hal semacam itu dianggap bisa menambah rasa percaya diri dalam penampilan.
Berbagai macam cara dilakukan orang agar mendapatkan apa yang diinginkan itu, baik dengan melakukan perawatan secara alami, atau menggunakan cara glowing makeup, bahkan hingga melakukan operasi silikon hanya demi untuk penampilan glowing.
Padahal apa yang mereka lakukan itu jika pun berhasil, maka hanyalah untuk penampilan dengan durasi masa yang tidak lama, kalaupun usianya menua pasti akan kembali menjadi keriput yang tidak lagi menjadi daya tarik bagi penampilannya.
Berbeda jauh dengan ajaran Rasulullah SAW yang selalu membimbing umatnya, di antaranya bagaimana cara seseorang itu menjadi glowing akhirat untuk selama-lamanya.
Sebagaimana beliau SAW bersabda: “Tiada seorang hamba pun yang mengucapkan Laa ilaaha illallaah (tiada tuhan selain Allah) sebanyak seratus kali, kecuali Allah SWT memmbangkitkannya kelak di hari kiamat dalam keadaan wajahnya ‘glowing’ seperti rembulan di malam purnama. Tiada seseorang pun yang amalnya diangkat dalam keadaan lebih utama daripada amalannya itu, kecuali hanya orang yang mengucapkan ‘Laa ilaaha illallaah’ sejumlah seperti ucapannya atau lebih dari itu.” (HR. Imam Baihaqi melalui Imam Abu Darda).
Jadi intinya, untuk menjadi seseorang yang glowing akhirat itu, hendaklah ia rajin membaca ‘Laa ilaaha illallaah’.